Masih pada ingat video 10 Trik yang kemarin? Kali ini ada 10 trik baru. Kalian bisa langsung liat videonya. Jika masih gak ngerti bisa langsung baca keterangan di bawah.
1. Taruh es batu ke dalam sebuah minuman, dan tantang teman-mu untuk mengeluarkannya dengan hanya menggunakan sehelai benang.
Caranya: tempelkan benang itu ke es batu, dan taruh gula di sekitar es batu itu, tunggu sekitar semenit, es batunya akan nempel ke benangnya dan kamu bisa langsung angkat.2. Bilang ke temanmu, kalau kamu bisa menaruh segelas minuman di meja, dan mereka gak akan bisa meminumnya.
Caranya: tempel selembar kertas(yang lumayan tebal) di atas gelas, lalu balik gelasnya ke bawah, taruh ke meja, dan tarik kertas-nya. Ketika teman-mu mengangkat gelasnya, minumannya akan tumpah.3. Taruh 4 batang korek api membentuk simbol +, tantang temanmu untuk membentuk sebuah persegi dari 4 batang korek api itu, tapi hanya dengan memindahkan salah satu dari 4 batang korek api itu.
Caranya: geser sedikit salah satu dari korek api, maka tengahnya akan membentuk sebuah persegi kecil.4. Suruh teman-mu mengepalkan kedua tangan dan menaruh satu tangannya di atas tangan yang lain, dan perlihatkan betama gampangnya kedua tangan dia dipisahkan. Sekarang giliran dia memisahkan tangan-mu, dan ketika dia mencobanya, dia akan merasa tangan-mu susah dipisahkan.
Rahasianya: Genggam jempol tangan kamu yang dibawah.5. Taruh 3 kotak korek api di meja, beri tahu mereka cuma salah satu dari tiga itu punya isi, kamu bisa buktikan dengan mengocok kotak korek itu (yang berisi akan bersuara, yang gak ada ya.. tidak bersuara). Lalu acak, posisi kotak korek api itu, dan suruh mereka tebah yang mana yang punya isi, dan nampaknya mereka akan selalu salah.
Rahasianya: sebenarnya ketiga kotak korek api itu kosong, kotak korek api yang ada isinya ada kamu karetkan di salah satu lengan-mu (mungkin kamu butuh lengan panjang untuk trik ini)6. Taruh selembar uang di meja, dan taruh sebuah botol di atasnya (posisi botolnya, kepalanya dibawah). Tantang temanmu untuk mengambil uang itu tanpa menyentuh botol itu.
Caranya: Perlahan-lahan gulung uang itu, dan selagi kamu menggulung, disaat itu dorong botolnya pelan-pelan dengan gulungan uang itu.7. Yang ini gak bisa dipake untuk orang indonesia. Tapi tetap harus dijelaskan: tulis persamaan ini ' 9.50 = 101010' dan tantang temanmu untuk membenarkan persamaan ini hanya dengan menambahkan satu garis.
Caranya: Tambahkan satu garis horizontal di atas angka 1 yang kedua, dan dia akan menjadi ' 9.50 = 10T010', di bahasa Inggris '10 to 10' artinya itu jam 10 kurang 10.8. Cari dua koin, satu kecil satu besar, juga selembar kertas. Buat satu bolongan di tengah kertas yang seukuran koin kecil. Perlihatkan ke teman-mu koin kecil itu bisa melewati lobang di kertas itu, lalu tantang teman-mu untuk membuat koin yang besar melewati lobang yang sama:
Caranya: Taruh koin besar di atas bolongan kecil, lalu lipat kertasnya jadi dua dan tarik kedua ujungnya, koinnya akan jatuh ke bawah.9. Yang ini harus liat di-videonya baru bisa dimengerti: cari satu tali dan satu gunting. Ikat gunting itu seperti di video, lalu suruh salah satu teman-mu untuk memegang tali-nya, dan bilang ke dia kamu bisa mengambil gunting itu tanpa dia harus melepaskan talinya dari tangannya.
Caranya: Yang ini harus lihat di video :)10. Taruh satu gelas berisi minuman di depan teman-mu, dan bilang kalau kamu bisa tetap meminum minuman itu walaupun telunjuk tangan kanan dan tangan kirimu ada di pipi mereka.
Caranya: Suruh mereka menutup mata, dan gunakan salah jari kelingkingmu sebagai pengganti jari telunjukmu yang lain.Artikel yang mungkin juga anda sukai:
2013/02/12